- Aquarium
Yang perlu diperhatikan adalah ukuran aquarium, jenis kaca, dan bahan kaca yang digunakan.
- Kualitas Air
Perhatikan kadar pH, gH, suhu, dan tingkat salinitas(kadar garam) yang ada dalam sumber air anda, dan pastikan bahwa tanaman/ ikan yang akan dimasukkan cocok dengan kondisi air anda. Lebih baik menyesuaikan kondisi tanaman air dan ikan hias air tawar dengan kondisi air anda, dibandingkan dengan menyesuaikan kondisi air anda terhadap tanaman air dan ikan. Meskipun sudah banyak dijual obat-obatan untuk meningkatkan kualitas air, namun hal ini akan sangat merepotkan dan juga mahal.
- Substrat
Substrat memaksudkan media tanam tanaman hias air dalam aquarium. Substrat yang beredar di pasaran cukup beragam, mulai dari yang harganya ratusan rupiah per kilogram, sampai pulihan ribu per kilogram. Apapun substratnya, yang perlu diperhatikan adalah kandungan dasar dan mesh size (ukuran) substrat tersebut. Psair yang digunakan hendaknya memiliki berat jenis yang cukup besar untuk tenggelam dalam air. Mesh sizenya pun tidak boleh terlalu besar ataupun terlalu kecil. Bila terlalu besar, maka tanaman tidak akan mengakar sempurna, dan bila terlalu kecil maka substrat akan larut dalam air dan mengotori aquarium.Substrat yang dipakai dapat berupa pasir sungai, pasir hasil industri, maupun tanah berlumpur untuk pertanian. Pasir laut jelas tidak dapat digunakan. Pasir yang diwarnai, pasir yang memiliki wangi-wangian yang tidak alami juga sebaiknya tidak digunakan.
- Pupuk dasar
Untuk merangsang pertumbuhan akar baru dan memenuhi asupan nutrisi tanaman air, maka dibutuhkanlah pupuk dasar yang ditempatkan di antara lapisan pasir. Jadi urutannya adalah substrat-pupuk dasar-substrat. Untuk saat ini sudah banyak pupuk dasar berbagai merek yang dijual di toko aquarium. Penggunaan pupuk untuk aquascape biasanya didasarkan pada volume air atau luasan area tanam. Pupuk untuk tanaman darat hendaknya tidak digunakan karena dapat meracuni ikan. Gunakanlah pupuk sesuai dengan dosis yang tertera, bila berlebihan akan menyebabkan algae blooming.
- Tanaman air
Dalam sebuah aquarium air tawar aquascape, peran tanaman air sangatlah vital. Selain sebagai komponen utama dekorasi, keberadaannya akan membawa keindahan, lingkungan yang bersih, air yang jernih, dan juga tempat berlindung bagi ikan-ikan. Tanaman aquascape akan secara alami memfiltrasi kelebihan-kelebihan nutrisi maupun sisa-sisa pembungan dalam air. Hasil penguraian tersebut akan digunakan untuk fotosintesis dan pertumbuhan tanaman aquascape. Jasad-jasad ikan dan sisa daun mati akan terurai secara alami oleh bakteri pengurai yang ada di akar tanaman air, bakteri dalam aquarium, maupun bakteri filter.
- Filter
Bila air dalam aquarium air tawar diibaratkan darah, maka filter adalah jantungnya, dan media filtrasi filter itu seperti ginjal. Nah, sangat vital kan rupanya. Pilihlah filter dengan kapasitas yang sesuai. Bila kapasitas filter tidak sesuai dengan volume aquarium, maka mesin filter akan tekor sehingga air tidak akan jernih. Filter undergravel kurang efektif untuk aquascaping karena tidak menunjang penggunaan pupuk dasar aquascape.
- CO2
CO2 untuk tanaman air sama pentingnya seperti O2 untuk manusia. Karbonsdioksida bisa didapat dari hasil pernapasan ikan , sirkulasi udara yang ada, dan juga CO2 yang sudah terlarut dalam air. Namun ini tidaklah cukup. Agar tanaman dapat berfotosintesis, tumbuh, dan berkembang dengan baik, maka perlu injeksi CO2. Injeksi CO2 dapat berasal dari Co2 tabung, CO2 tablet, pupuk cair yang mengandung CO2, dan juga Co2 DIY (do it yourself). Tanpa CO2, kita tidak dapat mengharapkan tanaman air akan tumbuh dengan maksimal.
- Lampu
Lampu yang digunakan haruslah merepresentasikan panjang gelombang cahaya alami matahari. Dengan ini, maka tanaman air akan dapat befotosintesis dengan baik. Jumlah lampu yang digunakan harus sesuai dengan volume air aquarium, dan tinggi aquarium.
- Chiller
Chiller berfungsi untuk mendinginkan air aquarium. Secara sekilas, peran chiller adalah seperti AC aquarium. Aquarium air tawar yang suhunya baik (24-26 C) akan menghasilkan pertumbuhan tanaman air yang baik pula. Selain menurunkan suhu, chiller juga berfungsi untuk menjaga suhu pada kisaran yang sama, sehingga tidak fluktiatif dan menimbulkan stress bagi tanaman air. Harga chiller tergolong mahal. Hal ini dapat dibantu dengan penggunaan kipas aquarium. Bila suhu di tempat anda sudah dingin, maka penggunaan chiller dapat diabaikan. Bila suhu air di bawah 20 C, maka yang digunakan bukanlah chiller, melainkan heater.
- Pinset & Gunting
Untuk mempermudah penanaman tanaman air, maka dibutuhkan pinset dan gunting. Gunting berguna untuk merapikan akar dan memotong daun-daun tua. Sedangkan pinset berfungsi untuk menancapkan tanaman air ke substrat.
- Ikan hias air tawar
Kurang lengkap apabila dalam suatu aquarium air tawar tidak terdapat ikan air tawar. Selain sebagai penambah keindahan,ikan hias juga berfungsi untuk menjaga agar aquarium tidak dipenuhi jentik nyamuk. Pemilihan ikan hendaklah diperhatikan. Jangan masukkan ikan predator, pemakan tanaman, dan juga ikan yang suka menggali pasir. Sesuaikan juga jenis ikan dengan suhu dan pH air dalam aquarium air tawar anda.
- Ikan dan Udang pembersih
Agar aquarium air tawar anda lebih bersih, maka sebaiknya ditambahkan spesies ikan pembersih dan udang pembersih. Udang yang memang memiliki karakter sebagai scravanger atau pemakan sisa-sisa, akan membersihkan sampah2 organik, sisa daun mati, kotoran, dan bangkai ikan. Sedangkan untuk mencegah alga, bisa dimasukkan ikan-ikan pemakan alga. Untuk mencegah berkembangnya hama keong, maka ikan pemakan keong juga dapat dimasukkan.
This comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDelete
ReplyDeleteAmazing article. Your blog helped me to improve myself in many ways thanks for sharing this kind of wonderful informative blogs in live. I have bookmarked more article from this website. Such a nice blog you are providing ! Kindly Visit Us @ Packers And Movers Mumbai
Packers And Movers Mumbai to Noida
Packers And Movers Mumbai to Guntur
Packers And Movers Mumbai to Muzaffarpur