Aquarium air tawar aquascape,- aquarium tanpa kuras?

Apa pendapat anda mengenai cara perawatan kedua aquarium air tawar di bawah ini? Manakah yang menurut Anda lebih merepotkan?

Pasir dan Substrat Aquarium Air Tawar Aquascape

Substrat aquascape memiliki fungsi yang sangat vital dalam dekorasi maupun hal teknis yang berkaitan dengan dekorasi aquarium air tawar. Substrat merupakan media tumbuh bagi tanaman air, tempat menancap dan berkembangnya akar tanaman.

Aquascape Progression

Coba perhatikanlah aquascape di bawah ini, karya Felipe Oliveira dari Portugal. Sangat indah bukan?

Dekorasi Aquarium Air Tawar Terbaru- Jasmine Tree

Berikut ini adalah hasil karya Entropis Aquatic yang terbaru, yakni sebuah aquarium air tawar aquascape dalam dinding yang dinamai Jasmine Tree.

Mengatasi Hama Pada Aquarium Air Tawar Aquascape

Melimpahnya nutrisi dan kelebihan cahaya pada awal-awal setting aquascape akan mengakibatkan munculnya alga. Bila dibiarkan maka alga akan terus berkembang sehingga dapat memenuhi keseluruhan aquarium.

09 November 2011

Maintenance Aquarium Air Tawar Aquascape


Pada dasarnya, sebuah aquarium air tawar aquascape membutuhkan kesesuaian dalam kualitas air, suhu, cahaya, dan nutrisi agar kondisinya tetap sehat. Kelebihan maupun kekuarangan dari faktor-faktor di atas dapat mempengaruhi keseimbangan dan kesehatan aquarium air tawar aquascape anda. Berikut ini adalah beberapa kegiatan dalam  perawatan aquascape yang  dapat anda lakukan sendiri:
Penggantian air
Pada minggu-minggu awal selesainya setting aquascape, gantilah air 1 minggu sekali sebanyak 30%. Setelah umur aquascape sudah lebih dari 1 bulan, maka anda dapat melakukan pergantian air lebih jarang (misalnya 2-4 minggu sekali), namun dengan catatan bahwa semua faktor lain seperti yang tertulis pada bagian awal artikel ini terpenuhi dengan baik.
Pemupukan
Setelah beberapa periode waktu tertentu setelah selesai setting, maka nutrisi dari pupuk dasar aquascape akan terus berkurang. Oleh karena itu dibutuhkan pemupukan tambahan. Untuk tanaman air yang menyerap nutrisinya melalui daun dan batang, gunakanlah pupuk cair. Sementara untuk tanaman air yang dominan menggunakan akarnya untuk menyerap nutrisi, berikanlah pupuk dalam bentuk tablet yang tinggal ditancapkan. Pemberian pupuk haruslah sesuai dengan dosis yang dianjurkan, kelebihan ataupun kekurangan dosis akan menyebabkan dampak yang negatif bagi aquarium air tawar aquascape anda.

Cek berbagai kelengkapan lain
Berikut ini adalah hal-hal yang harus dilakukan:
·        Periksalah apakah tabung gas CO2 anda masih terisi/hampir habis
·        Periksalah dosis CO2 yang dimasukkan ke dalam aquarium anda,
·        Periksalah keadaan lampu anda, apakah cahayanya mulai redup, mati, dsb
·        Cuci filter secara berkala
·        Pastikan bahwa saluran filter tidak tersumbat
·        Bersihkan chiller secara berkala
·        Periksalah apakah timer yang anda gunakan masih berfungsi dengan baik

Pemangkasan
            Bila tanaman air anda sudah semakin rimbun, atau malah terkesan berantakan, pangkas tanaman tersebut sesuai selera anda. Pemangkasan berkala akan mencegah kematian tanaman-tanaman foreground akibat terhalangnya cahaya yang disebabkan oleh tanaman-tanaman aquascape yang lebih tinggi.
Sifon
Terkadang sisa-sisa material mati seperti tanaman, ikan, udang, atau sisa pakan ikan yang berlebih mengendap di dasar aquarium. Bila kita menunggu proses alami penguraiannya, ini akan memakan waktu cukup lama dan membahayakan kehidupan di dalam aquascape anda. Oleh karena itu, material-material tersebut apabila dirasa cukup menggangu, hendaknya segera dibersihkan dengan cara disifon, yakni dikeluarkan dengan menggunakan selang penyedot.

08 November 2011

Aquascape Progression


Aquascape Progression

Coba perhatikanlah aquascape di bawah ini, karya Felipe Oliveira dari Portugal. Sangat indah bukan?  Semua orang tentu ingin memiliki aquarium air tawar aquascape seperti itu, tapi tidak semua orang memiliki kesabaran untuk memilikinya.

   Gambar 1. Aquascape karya Felipe Oliveira

Perlu diketahui bahwa aquarium air tawar aquascape dan aquarium air laut berbanding terbalik. Pada awal setting, aquarium aquascape biasanya tidak tampak menarik, namun seiring berjalannya waktu, maka tanamna air di dalamnya akan berkembang sangat menarik. Semakin lama, tentunya dengan pemeliharaan, kondisi tanamannya akan semakin indah.
Hal ini kontras dengan aquarium air laut. Pada awal pertama setting, aquarium laut akan tampak sangat indah, namun tentunya akan mengalami degradasi akibat kematian koral, ikan, dsb.
Gambar di bawah ini menunjukkan proses perkembangan aquarium air tawar aquascape yang dibuat olah Felipe Oliveira.
   Gambar 2. Perkembangan Aquascape

Pasir dan Substrat Aquarium Air Tawar Aquascape


Substrat aquascape memiliki fungsi yang sangat vital dalam dekorasi maupun hal teknis yang berkaitan dengan dekorasi aquarium air tawar. Substrat merupakan media tumbuh bagi tanaman air, tempat menancap dan berkembangnya akar tanaman. Substrat juga menjadi sumber nutrisi reproduksi bagi tanaman air. Beberapa kegagalan dalam pembuatan aquascape bisa jadi disebabkan karena pemilihan substrat yang tidak cocok. Ada beberapa jenis substrat yakni tanah (soil), pasir, kayu, dan batu. Mari kita rinci satu per satu.
A.    Kayu dan Batu
Untuk substrat kayu dana batu, hanya ada beberapa jenis tanaman yang dapat hidup pada kedua media ini dengan melekatkan akarnya. Tanaman air dari keluarga Anubias dan Microsorium adalah dua keluarga besar tanaman air yang dapat tumbuh pada media ini. Berikut ini adalah gambar Windelov yang diikatkan pada batang kayu.
B.     Pasir
Kita tidak dapat menggunakan sembarang pasir sebagai substrat aquascape. Jangan pernah menggunakan pasir laut, karena kandungan garam mineralnya yang ekstrim dapat menyebabkan matinya tanaman air. Gunakanlah pasir yang berasal dari sungai atau perairan air tawar lainnya.
 Pertimbangkanlah ukuran butiran pasir yang digunakan. Bila terlalu kecil seperti pasir bangunan, tentu akan mudah larut dalam air sehingga menimbulkan kekeruhan. Selain itu substrat yang padat akan menyebabkan tidak baiknya perputaran gas di sekitar akar. Sebaliknya, bila butiran pasir terlalu besar, maka akan terkesan sebagai pecahan kerikil. Selain memiliki nilai estetika yang kurang baik, substrat seperti ini juga akan mengakibatkan tanaman air yang ditanam mudah lepas dan mengambang dan pupuk dasar yang diberikan mudah teraduk dan terurai dalam air.
Berikut adalah beberapa jenis pasir yang sering digunakan dalam aquarium air tawar aquascape:
·         Pasir silica
·         Pasir Malang
·         Pasir Holland
·         Pasir Alor
·         Pasir Scoria
·         Pasir Pumice

Gambar pasir silika cokelat

C. Soil
Soil tidak lain adalah tanah. Tanah yang digunakan dapat dicari dari alam dan dapat juga dibeli dengan merk tertentu yang disediakan khusus untuk aquascaping. Berdasarkan pengalaman dari kami, meskipun soil sangat bagus untuk pertumbuhan tanaman air, namun soil memiliki usia/jangka waktu pakai. Biasanya setelah suatu jangka waktu tertentu, soil akan menjadi padat dan keras. Berikut ini adalah beberapa soil yang beredar di pasaran.
·         ADA Amazonia Soil
·         Nisso Custom Soil Black
·         Ebikuma Shrimp Soil
·         Azoo Plant Grower
·         GEX plant soil

Mengatasi Hama Pada Aquarium Air Tawar Aquascape


Mengatasi Hama Pada Aquarium Air Tawar Aquascape


Melimpahnya nutrisi dan kelebihan cahaya pada awal-awal setting aquascape akan mengakibatkan munculnya alga. Bila dibiarkan maka alga akan terus berkembang sehingga dapat memenuhi keseluruhan aquarium. Alga-alga yang menempel pada tanaman air anda akan menyebabkan tanaman air tersebut tumbuh tidak sehat, atau bahkan lama kelaman menjadi layu akibat aktivitas parasitisme yang dilakukan oleh alga. Untuk menyingkirkannya,  kita dapat masukan ikan pemakan alga, memangkas tanaman yang telah dijangkiti alga, dan memberikan obat pembasmi alga.

Gambar tanaman air yang ditumbuhi alga
Selain alga, masalah lain yang sering dihadapi oleh pecinta aquarium air tawar aquascape adalah keong. Meskipun tanaman air telah dibersihkan sebelum dimasukkan dalam aquarium, namun keong dapat tetap muncul akibat telur keong yang masih tersisa pada sela-sela tanaman. Untuk itu, anda dapat memasukkan ikan predator pemakan keong seperti botia atau mini puffer. Memungut keong yang terlihat juga hendaknya dilakukan untuk mencegahnya terus berkembang biak. Sangat disarankan apabila anda mencampurkan obat pembasmi keong sesaat setelah aquascape selesai disetting dan sebelum ikan hias dimasukkan.
Botia, predator keong yang unggul


Kekurangan Nutrisi Pada Tanaman Air


Kekurangan Nutrisi Pada Tanaman Air

1.      Kekurangan cahaya
Gejala:
Tanaman air menjadi rapuh dan mudah patah
Daun menjadi pucat
Jumlah daun sedikit dan jarang-jarang
Beberapa daun (seperti pada waterlily dan tigerlotus) menjadi tinggi ke arah permukaan air mencari cahaya
Blooming alga
Cara mengatasi:
Tingkatkan durasi nyala lampu jadi 10 jam/hari hingga gejala-gejala di atas hilang.

2.      Kekurangan oksigen
Gejala:
Ikan berenang di dekat permukaan
Pertumbuhan tanaman air menjadi lambat
Blooming alga
Cara mengatasi:
Aturlah kadar CO2 dalam air. Bila kekurangan CO2, maka tanaman air tidak dapat berfotosintesis dan menghasilkan oksigen dengan baik.

3.      Defisiensi potassium
Gejala:
Warna daun menjadi  kuning
Blooming alga
Daun melengkung dan sedikit keriting

Cara mengatasi:
Tambahkan kadar  potassium

4.      Defisiensi zat besi
Gejala:
Warna daun menjadi kuning
Bila memiliki tanaman air tiger lotus, maka warna merah pada daunnya menjadi pudar
Blooming alga
Cara mengatasi:
Tambahkan zat besi

5.      Defisiensi fosfat
Gejala:
Daun yang lebih tua rontok
Blooming alga
Cara mengatasi:
Tambahkan posfat

6.      Kelebihan fosfat
Gejala:
Air menjadi seperti berkabut
Cara mengatasi:
Ganti air
Kurangi dosis pemberian pakan ikan

7.      Kekurangan kalsium
Gejala:
Warna daun menjadi kuning
Daun baru terlihat rusak, rapuh, dan rontok
Cara mengatasi:
Tambahkan kalsium

8.      Kekurangan magnesium
Gejala:
Warna daun mejadi kuning sementara tulang daun tetap berwarna hijau
Muncul bercak cokelat pada tanaman air
Blooming alga
Cara mengatasi:
Tambahkan magnesium

9.      Kekurangan nitrat
Gejala:
Pertumbuhan tanaman air menjadi lambat
Tepian daun menjadi pucat
Akar tanaman tumbuh secara berlebihan
Blooming alga
Cara mengatasi:
Tambahkan nitrat

10.  Cryptocorrine disease
Masalah ini sering muncul pada tanaman air dengan genus Cryptocorine, dimana daun-daun menjadi rontok. Hal ini dapat terjadi karena pergantian air yang ekstrim atau penanaman berulang-ulang pada satu tanaman Cryptocorine yang sama sehingga terjadi stress. Bila akar tanaman masih dalam keadaan baik, maka masalah ini akan segera hilang, diawali dengan munculnya daun-daun baru.
                               Gambar 1. Cryptocorrine disease

Maintenance Aquarium Air Tawar Aquascape



Maintenance Aquarium Air Tawar Aquascape


Pada dasarnya, sebuah aquarium air tawar aquascape membutuhkan kesesuaian dalam kualitas air, suhu, cahaya, dan nutrisi agar kondisinya tetap sehat. Kelebihan maupun kekuarangan dari faktor-faktor di atas dapat mempengaruhi keseimbangan dan kesehatan aquarium air tawar aquascape anda. Berikut ini adalah beberapa kegiatan dalam  perawatan aquascape yang  dapat anda lakukan sendiri:
Penggantian air
Pada minggu-minggu awal selesainya setting aquascape, gantilah air 1 minggu sekali sebanyak 30%. Setelah umur aquascape sudah lebih dari 1 bulan, maka anda dapat melakukan pergantian air lebih jarang (misalnya 2-4 minggu sekali), namun dengan catatan bahwa semua faktor lain seperti yang tertulis pada bagian awal artikel ini terpenuhi dengan baik.
Pemupukan
Setelah beberapa periode waktu tertentu setelah selesai setting, maka nutrisi dari pupuk dasar aquascape akan terus berkurang. Oleh karena itu dibutuhkan pemupukan tambahan. Untuk tanaman air yang menyerap nutrisinya melalui daun dan batang, gunakanlah pupuk cair. Sementara untuk tanaman air yang dominan menggunakan akarnya untuk menyerap nutrisi, berikanlah pupuk dalam bentuk tablet yang tinggal ditancapkan. Pemberian pupuk haruslah sesuai dengan dosis yang dianjurkan, kelebihan ataupun kekurangan dosis akan menyebabkan dampak yang negatif bagi aquarium air tawar aquascape anda.

Cek berbagai kelengkapan lain
Berikut ini adalah hal-hal yang harus dilakukan:
·        Periksalah apakah tabung gas CO2 anda masih terisi/hampir habis
·        Periksalah dosis CO2 yang dimasukkan ke dalam aquarium anda,
·        Periksalah keadaan lampu anda, apakah cahayanya mulai redup, mati, dsb
·        Cuci filter secara berkala
·        Pastikan bahwa saluran filter tidak tersumbat
·        Bersihkan chiller secara berkala
·        Periksalah apakah timer yang anda gunakan masih berfungsi dengan baik

Pemangkasan
            Bila tanaman air anda sudah semakin rimbun, atau malah terkesan berantakan, pangkas tanaman tersebut sesuai selera anda. Pemangkasan berkala akan mencegah kematian tanaman-tanaman foreground akibat terhalangnya cahaya yang disebabkan oleh tanaman-tanaman aquascape yang lebih tinggi.
Sifon
Terkadang sisa-sisa material mati seperti tanaman, ikan, udang, atau sisa pakan ikan yang berlebih mengendap di dasar aquarium. Bila kita menunggu proses alami penguraiannya, ini akan memakan waktu cukup lama dan membahayakan kehidupan di dalam aquascape anda. Oleh karena itu, material-material tersebut apabila dirasa cukup menggangu, hendaknya segera dibersihkan dengan cara disifon, yakni dikeluarkan dengan menggunakan selang penyedot.